Jumat, 11 November 2011

KANGEN 11-11-11

Yan Karta Sakamira


KANGEN 11-11-11

Kamu sosok yang sempurna buatku
Apa yang aku impikan, semua ada di kamu
Kamu punya prinsip, beragama, berpendidikan, berwibawa, berkarier, sabar, tampan, rapi, melindungi dan bertanggung jawab
Aku bangga memilikimu
Aku bangga mendampingimu
Pagi ini aku kangen



Selasa, 18 Oktober 2011

MENDUNG

YAN KARTA SAKAMIRA

Mendung
Tubuhmu tercipta dari bintik-bintik air suci
Hatimu tercipta dari baja-baja murni
Hasratmu meledak-ledak menggapai mentari

Mendung
Mentari itu bukan milikmu
Semakin engkau dekati
Semakin hancur tubuhmu

Mendung
Tiada guna engkau mengawan
Membuat susah hati bumi
Yang rindu akan kasih sayangmu

Mendung
Bukan kejantanan yang engkau dapat
Bila engkau mencipta awan hitam

Mendung
Kembalilah kepangkuan bumi
Disana kau rasakan kedamaian abadi

BUNGAKU BERDURI

YAN KARTA SAKAMIRA

Diantara sejuta bunga-bunga
Hanya melati yang tumbuh dihatiku
Melati yang dulu pernah kupuja
Penawar duka disaat aku rindu

Tetapi kini mengapa
Bungamu setinggi bintang dilangit
Tak terjangkau segala dayaku
Mencium bunga setinggi bungamu

Sinar hatiku tiada pernah
Mengapus duri-duri bungaku
Duri-duri setajam sembilu
Menggores tepi-tepi kalbuku

Kini tinggalah genangan air mata
mencerminkan bayanganmu yang sepi
Hancur hatiku tiada terasa
Mengenang bunga yang berduri

Kamis, 07 Juli 2011

MERPATI PUTIH

YAN KARTA SAKAMIRA

Gemerlapnya kartika malam itu
Terlihat sungguh menarik sanubari
Tetapi merpati putih itu
Kenapa tidak ikut bersuka

Merpati...mengapa bersedih seperti itu
Apa karena rembulan sedang purnama itu
Bersukaria bersama bintang yang gemerlapan
Merpati....rembulan itu bukan milikmu

Biar kau terbang sekuat otot dadamu
Dikau tak kan dapat mendampingi, apalagi memiliki
Itu bohong....bisa hancur bulumu ditengah jalan
Biarlah....dan biarkan berlalu

Jangan menggapai sesuatu yang tak mungkin
Rembulan itu tinggi, tetapi.....
Bila telah sampai saatnya.....
Rembulan itu akan hilang cahayanya

MELATI

YAN KARTA SAKAMIRA

Melati
Tengoklah bumi yang gersang
Bumi tempat kau bersarang
Haus kasih haus sayang

Melati
Belailah ia dengan akarmu
Peluklah ia dengan daunmu
Ciumlah ia dengan bungamu

Melati
Harummu jadi impian
Putihmu tanda kesucian
Daunmu bawa kedamaian

Melati
Tegarlah dalam rasa bumi
Walau berjuta badai mengintai
Menyatulah ke alam cinta abadi

ANDAIKAN

YAN KARTA SAKAMIRA

Andaikan bunga mranggen kumiliki
Rembulanpun akan ikut tersenyum
Melihat dunia nan makin anggun
Tertembus getarnya dua hati

Andaikan bunga mranggen kumiliki
Bintang dilangitpun akan secerah mentari
Melihat dunia nan makin berseri
Terbawa alunan cinta nan suci

Andaikan bunga mranggen kumiliki
Awan dilangitpun akan tampak biru
Melihat dunia nan makin sahdu
Terhias belaian mesra insan sejoli

Andaikan bunga mranggen kumiliki
Anginpun akan mengalir deras
Meniup dunia nan semakin panas
Terbakar bara api cinta sejati

Andaikan bungga mranggen kumiliki
Betapa indah berseri dunia ini
Sejuk damai menembus sanubari
Membuka, menghias, mempesona hati

Selasa, 28 Juni 2011

BUNGA MRANGGEN

YAN KARTA SAKAMIRA

Sejuta aroma kembang mengalun
Sejuta hembusan aroma sirna
Sejuta warna kembang berduyun
Sejuta hati pintu terjaga

Namun bunga mranggen ini
Bunga lain ditaman hati
Bunga mranggen genus melati
Harum menembus lorong hati

Pintu hati lapuk karenanya
Terbuka selebar jagat raya
Mekar bagai wijaya kusuma
Mengalun harum indah ceria

Tumbuh suburlah melatiku
Abadi dalam taman hatiku
Mekarlah tepat di pintu hatiku
Menutup sejuta bunga sekitarku

BILA KUINGAT

YAN KARTA SAKAMIRA

Bila kuingat panasnya mentari
Ingat aku akan bara api di hatimu
Yang bergelora menembus jantung hati
Membuat makin merekah bunga cintaku

Bila kuingat dinginya salju
Ingat aku akan kesucian hatimu
Yang tulus setia menyertaiku
Membuat daku takut kehilangan kamu

Bila kuingat derasnya hujan
Ingat aku akan gelapnya awan
Yang menyelimuti sekujur badan
Bagai pelukan nan manja

Bila kuingat bunga cengkeh
Ingat aku akan merah bibirmu
Yang indah saat kau senyum
Membuat lupa pulang malam itu

Bila kuingat gemerlapnya kartika
Ingat aku akan cahaya parasmu
Yang bersinar sayu sayu memaku
Membuat rindu siang dan malam

KEMBANG ITU BERWARNA DUA

YAN KARTA SAKAMIRA

Sejuta ragam bunga ditaman
Sejuta ragam cita impian
Sejuta warna indahnya kembang
Sejuta hati melayang layang

Kembang kembang di taman
Indahnya engkau
Eloknya engkau
Aromamu mengalun mengawan

Kembang melati nan putih jernih
Gambarkan hati nan suci bersih
Ingin daku taman yang bersih
Bagai melati nan putih jernih

Kembang itu berwarna dua
Satu batang dua dahan
Aromamu alunkan cipta
Cipta rasa dua angan

Bukan itu bunga kutanam
Pada taman hati impian
Bukan Itu bunga kusiram
Warna dua pada dahan

Tegakah daku mencabutmu
Dapatkah daku melihatmu
Perlukah engkau kuganti
Dengan melati impian hati

HARMONIS

YAN KARTA SAKAMIRA

HARMONIS

Hai manusia buka bukalah mata
Rumus cari jodoh bukan hanya cinta
Apa tiada tahu cinta itu kejam
Apa kau lupa itu bawa sengsara

Pasang mata dan pikirmu
Rumus jodoh itu tiga
Cinta mituhu serta setia
Mengertika engkau tiga itu

Jangan engkau tertarik
Karena tampangnya
Karena hartanya
Namun tertariklah karena cinta

Cinta pintu jurang sengsara
Karena cinta wanita lara
Namun cinta dapat bawa bahagia
Bersama mituhu serta setia

Mengertikah engkau mituhu
Mituhu itu patuh
Mengerti hati berdua
Mengerti perlu berdua

Dan apa itu setia
Mngertu kebutuhan
Memenuhi yang teringinkan
Rumus tiga gharmonis cinta

BARU KUINGAT

Yan Karta Sakamira

BARU KUINGAT

Kutujukan mata dan pikirku
Padamu hai sang purnama
Kulihat engkau terang engkau gelap
Terang karena bebas gelap karena awan

Tiada kusangka manusiapun sama
Sama bagai purnama pada mata
Mengakak senang memuram susah
Senang karena bebas susah karena cobaan

Namun manusia tiada tahu
Dunia ini berputar bagai bola
Apakah arti semua bagi manusia
Nasib nan berputar bagai roda

Tahukah engkau mati
Jauh jauh manusia tahu
malang rizki tiada sampai pada pikir
Kapan jodoh kan datang pun tiada tahu

Minggu, 05 Juni 2011

BIRTHDAY GIFT

BIRTHDAY GIFT



By: Tiyakusuma Family

Our dad must be a thief
He steals the stars in the sky
So he could light and guide our ways

Our dad must be a wanderer
He has explored all the way mountain and oceans
So he could tell us how to face this life

But our dad must get amnesia
He is easy forgetting all the troubles he has
And bring the warm in our house
Every moment with you is the sweetest one daddy

Happy birthday 50th
Our beloved Bernard Dad.....